• Hai, Welcome! Like us on:

Susunan Acara Ulang Tahun Untuk Anak

Acara Ulang Tahun memang kerap identik dengan pesta dimanapun juga tidak terkecuali di Indonesia, memang tidak semua orang mampu untuk mengadakan acara seperti itu namun ketika mempunyai rizki lebih setidaknya memberikan anak kita sesuatu yang istimewa.

Berbagai macam cara digunakan agar acara ulang tahun lebih meriah, bisa dengan menghadirkan badut sekaligus dengan hiburan balon dari sabunnya.

Namun tidak selalu meriah kita juga bisa menghemat biaya agar tidak terbuang percuma, mungkin hanya memberikan souvenir dan pada akhir acara kita berikan makanan seperti biasanya.

Kalau begitu langsung saja saya akan memberikan susunan yang paling sederhana biasa dilakukan, namun kita sendiri bisa mengubah atau juga menambahkan agar lebih semarak lagi.
Susunan Acara Ulang Tahun Untuk Anak

  1. Pembukaan yaitu susunan acara ulang tahun dibacakan oleh MC atau orang tua anak tersebut. Dan selain membacakan susunan acara, MC juga akan memandu semua kegiatan acara ini.
  2. Permainan, inilah yang paling seru dalam acara ulang tahun. Buatlah permainan yang dapat membuat anak-anak menjadi senang.
  3. Berdo’a, bernyanyi, tiup lilin dan potong kue. Sebelum menyanyikan lagu Selamat Ulang Uahun alangkah baiknya berdo’a terlebih dahulu serta persiapkan siapa yang memimpin do’a. Kemudian bersama-sama menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun, lagu Tiup Lilin (anak yang sedang berulang tahun meniup lilin). Kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Potong Kue dan anak yang berulang tahun dibantu orang tua memotong kue. Potongan kue yang pertama bisa diberikan untuk orang yang paling dicintai.
  4. Istirahat, istirahat sambil menikmati kue ulang tahun dan juga makan makanan yang sudah disediakan.
  5. Dan susunan acara ulang tahun yang terakhir yaitu penutup (foto-foto dan salam-salaman sekaligus pembagian souvenir atau bingkisan).

Mungkin itu saja ide sederhana dari kami, mudah-mudahan bermanfaat bagi anda sekaligus membuat suasana menjadi hidup.
action
Bisnis Online
Redaksi: info[at]ocimblog.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : admin[at]ocimblog.com